Senin, 12 November 2012

Pakan Asli Ayam Ketawa


Pakan Ayam Ketawa sekarang ini sudah tidak  sama dengan pakan asli Ayam ketawa, Yang digunakan Suku Bugis, di Bugis sendiri banyak menggunakan Pakan gabah kering, namun dikota – kota besar mencari gabah sangat susah.

Mengapa ayam ketawa didaerah aslinya diberi makan gabah, Pemberian pakan gabah berfungsi untuk menghilangkan rasa gatal pada ayam ketawa itu sendiri.
Gabah juga berfungsi membersihkan lendir pada tenggorokan ayam ketawa, sehingga pemberian pakan gabah sama dengan mengkorok leher ayam ketawa.

Hasilnya suara ayam ketawa makin khas jadi mangkin panjang dan tinggi,  pemberian pakan gabah sendiri ada caranya yaitu, gabah sebelum diberikan untuk pakan ayam ketawa direndam air dulu satu malam, pada saat direndam biasanya gabah yang kosong akan mengambang, gabah yang kosong tersebut dibuang. Besoknya setelah air ditiriskan gabah yang direndam semalam diberikan pakan untuk ayam ketawa tersebut.

Sedangkan pakan untuk ayam ketawa anakan, biasanya menggunakan dedak halus yang dicampur jagung halus (menir), atau dapat beli poor di toko toko yang menyediakan pakan untuk ayam.


Sedangkan untuk anak ayam ketawa yang umurnya diatas 2 bulan dapat menggunakan pakan yang dicampur, yaitu poor dengan beras merah dan beras putih.

Pakan untuk ayam ketawa, hampir sama dengan pakan ayam ayam biasa, sehingga memelihara ayam ketawa tidak memerlukan pakan yang khusus.

1 komentar: